Realitanyanews — Apiknya penampilan Welber Jardim pada laga kontra Malaysia U-19 tak hanya berbuah kemenangan bagi timnya. Penggawa Timnas Indonesia U-19 ini juga panen pujian ihwal performa luar biasanya tersebut.
Salah satu pujian bagi Jardim datang dari pengamat sepak bola Indonesia, Ronny Pangemanan. Pria yang karib disapa Ropan ini menilai Jardim tampil mentereng pada laga kontra Malaysia.
"Ada holding midfielder yang tampil luar biasa, Welber Jardim. Ada dua shoot yang dilakukan pada babak kedua oleh pemain Sao Paulo ini yang baik sekali," kata Ropan dalam kanal Bung Ropan.
"Artinya, setelah dia kemarin sempat kena cedera dan dia tampil bugar sekarang, ini pemain yang baik," sambungnya.
Indonesia U-19 sukses memastikan langkah mereka ke Final Piala AFF U-19 2024. Garuda Nusantara -julukan Indonesia U-19- berhasil mengalahkan Malaysia U-19 pada babak semifinal dengan skor 1-0.
Gol kemenangan Indonesia U-19 pada laga tersebut dicetak Alfharezzi Buffon pada menit ke-78.
Pada laga ini, Jardim memang tampil luar biasa. Pemain berusia 17 tahun itu mampu menjaga kedalaman lini tengah sekaligus mendistribusikan bola dengan baik.
Ropan mengatakan, dengan permainan yang ditunjukkannya, Jardim layak digadang-gadang menjadi gelandang masa depan Timnas Indonesia. Masa depan Indonesia, sambungnya, akan cerah bersama Jardim pada masa mendatang.
"Ini calon untuk bermain di timnas senior, untuk yang akan datang," kata Ropan.
"Ia masih terlalu muda saat ini, tapi sudah bisa diandalkan di U-19, bahkan mungkin di U-20 nantinya, karena kita sebagai tuan rumah di AFC pada September mendatang," ia menambahkan.
Jardim tak menjadi satu-satunya pemain yang dipuji Ropan. Mantan jurnalis media olahraga ini juga melontarkan pujiannya kepada penyerang Indonesia U-19, Jens Raven.
"Jens Raven tidak tergantikan. Ia pemain sangat baik. Ia bisa merusak konsentrasi pemain-pemain belakang Malaysia," papar Ropan.
"Saya pikir, ia harus terus dipertahankan oleh Coach Indra Sjafri pada babak final melawan Thailand," tandasnya.