Realitanyanews, JAKARTA — Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengapresiasi langkah MPR RI memperdalam rencana menghidupkan kembali Pokok-Pokok Haluan Negara (PPHN). Ia menyampaikan itu dalam pidato kenegaraan di Sidang Tahunan MPR 2024 di Jakarta, Jumat (16/8/2024).
"MPR RI yang telah berperan aktif memperkokoh ideologi negara, memperdalam rencana penyusunan Pokok-Pokok Haluan Negara, dan menjaga silaturahmi antartokoh bangsa," kata Jokowi dalam pidatonya.
Ketua MPR Bambang Soesatyo dalam pidato kenegaraannya mewacanakan penghidupan kembali GBHN dalam bentuk PPHN.
Ia mengatakan MPR periode 2019-2024 telah menyusun rancangan PPHN yang nanti akan disampaikan pada sidang akhir masa jabatan.
"Kami sampaikan pada forum yang mulia ini, bahwa MPR telah menyusun rancangan Pokok-Pokok Haluan Negara tersebut yang akan disampaikan dalam Sidang Akhir Masa Jabatan MPR RI Periode 2019-2024," kata Bamsoet.
Wakil Ketua Umum Golkar itu menyebut rancangan PPHN akan direkomendasikan untuk dibahas dan diputuskan MPR periode selanjutnya. Menurut Bamsoet, PPHN merupakan petunjuk dalam melakukan pembangunan nasional dan menyelenggarakan roda pemerintahan.
Usul menghidupkan kembali GBHN jadi PPHN sudah disuarakan sejak lama. MPR sempat mewacanakan amendemen terbatas UUD 1945 untuk memasukkan PPHN.